Perkuliahan Sesi 6 (OnLine)
Tugas pokok seorang perawat pelaksana maternitas adalah melaksanakan asuhan keperawatan maternitas sesuai dengan standar berdasarkan kompetensi yang telah ditetapkan. Dengan mempelajari modul ini seorang perawat pelaksana diharapkan memahami peran perawat pelaksana dan mampu melaksanakan asuhan keperawatan sesuai dengan kompetensinya. Lingkup materi yang dibahas dalam modul ini adalah manajemen asuhan keperawatan maternitas dasar.
Sangat penting tenaga kesehatan untuk memahami sejarah teori keperawatan, banyak dari teori yang didapat u dipraktikkan sekarang ini, kadang- kadang seseorang tidak mengetahui bahwa mereka menggunakan teori dalam penyelenggaraan asuhan . Salah satu konsep atau teori tersebut adalah teori dari Ernestine Wiedenbach. Wiedenbach adalah seorang nurse-midwife yang juga teoris di bidang keperawatan. Ia berkualifikasi sebagai perawat pada tahun 1925, dan menjadi nurse-midwife pada tahun 1946. Salah satu karya besarnya adalah kolaborasi dengan filsuf Dickoff dan James tahun 1960 (Bryar, 1995) ketika ia menjadi mahasiswa di Yale University School of Nursing. Teori perspektif yang diciptakan oleh Ernestine Wiedenbach mengemukakan tentang imu perawatan klinis yang digunakan dalam berkomunikasi dengan klien dan filosofi dalam ilmu keperawatan.
Identifikasi komponen model konseptual Wiedenbach