Perkuliahan Sesi 3 (OnLine)
Modul Perkuliahan Sesi 3 berisi materi tentang Manusia. Submateri pada modul perkuliahan sesi 3 berisi tentang pengertian manusia, hakikat manusia, proses terjadinya kehidupan manusia, kehidupan manusia adalah berkah, martabat dan macam-macam sebutan manusia, manusia suci, dan manusia pertama ditinjau dari agama Buddha.
Silahkan pelajari Modul Perkuliahan Sesi 3 (pembelajaran online 2) sambil catat hal-hal dan istilah baru atau yang tidak dipahami dari modul tersebut.
Setelah menyimak video, mempelajari modul pembelajaran dan mendalami materi pengayaan yang terdapat pada tautan web, silakan mengikuti diskusi di FORUM. Diskusi dapat dilakukan dengan menuliskan pertanyaan atau menuliskan hal dan istilah baru yang belum dipahami pada Forum. Pertanyaan yang diberikan oleh rekan sejawat dapat ditanggapi oleh peserta lain sehingga dapat terjadi interaksi dan dosen dapat memiliki gambaran kedalaman pengetahuan mahasiswa melalui diskusi. Diskusi pada Forum dilaksanakan pada hari Selasa, 19 Maret 2019 pukul 21.00 sampai dengan Rabu, 20 Maret 2019 pukul 21.00.
Silakan akses web pada hari, tanggal, dan waktu tersebut.